top of page

Jadi Warga Asing Kepercayaan Prabowo, Tony Blair Menjabat Dewan Pengawas Danantara

Pengamat Negeri


Tony Blair menjadi salah satu warga asing kepercayaan Prabowo dan Jokowi karena kerap mengisi jabatan struktural dalam pemerintahan Indonesia.


Badan Pengelola Investasi (BPI) Dana Anagata Nusantara (Danantara) secara resmi twlah diluncurkan oleh Presiden Prabowo pada Senin (24/02) kemarin.


Terdapat nama yang menarik perhatian dalam struktur organisasi Danantara. Tony Blair, seorang politikus Inggris sekaligus mantan Perdana Menteri (PM) Britania Raya periode 1997 hingga 2007 tersebut, berada dalam struktur Danantara. Pria bernama lengkap Sir Anthony Charles Lynton Blair itu menjabat sebagai salah satu Dewan Pengawas Danantara.


Hal tersebut dikonfirmasi oleh Rosan Roeslani, CEO Danantara Indonesia.


"Iya salah satunya (Tony Blair pengawas danantara)" kata Roeslan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (24/02) pasca peluncuran Danantara.


Sebagai lembaga pengelola investasi strategis Indonesia, kehadiran Tony Blair diharapkan bisa memperkuat posisi Danantara serta mendukung investasi Indonesia dalam dunia internasional.


Indonesia bukan hal yang asing bagi mantan PM Britania Raya tersebut, sebelumnya, Tony Blair juga pernah ditujuk Presiden Joko Widodo sebagai dewan penasihat Ibukota Nusantara (IKN).


Sumber: berbagai sumber

Comments


Submit Tulisanmu

Kirimkan tulisan Anda dan jadilah bagian dari komunitas kami yang berkontribusi dalam berbagai topik menarik yang kami sajikan kepada pembaca setia kami.

#DiamBukanPilihan

Pengamat Negeri merupakan platform digital dibidang media informasi yang bertujuan untuk meningkatkan literasi dengan menyajikan konten-konten informastif, aktual, dan faktual.

Available on

Visit us

Head Office - Jakarta
The City Tower Lt. 12 Unit 1N Jl. MH Thamrin No. 81 Kel. Menteng Kec. Menteng, Jakarta Pusat, DKI Jakarta.

Region Office - Medan
Saga Creative Hub - Komp. Setia Budi Center Blok B - 9, Tj. Rejo, Kec. Medan Sunggal, Kota Medan, Sumatera Utara 20122, Indonesia

Find Us

  • Instagram
  • TikTok
  • LinkedIn

© Copyright 2025 Pengamat Negeri

Indonesian Original Platform

bottom of page